os212

LINKS

  1. Markdown Crash Course
    Video pada link tersebut menjelaskan cara menulis MarkDown. Link tersebut saya rasa sangat bermanfaat untuk mempelajari syntax pada MarkDown terutama bagi yang masih awam dengan file MarkDown dan ingin memperbaiki GitHub Page nya.

  2. Regular Expression Basics
    Video pada link tersebut menjelaskan Regex atau Regular Expression dari dasar. Video tersebut sangat bermanfaat untuk mempelajari Regular Expression dari awal, terutama bagi pemula. Dengan terlebih dahulu menjelaskan teorinya baru ke melakukan demo ekspresinya.

  3. Markdown Cheatsheet
    Link tersebut berisi panduan umum menggunakan markdown. Menurut saya cheatsheet tersebut cukup lengkap apalagi untuk seorang pemula. Dengan dilengkapi contoh-contoh di setiap toolsnya, membuat pembaca lebih mengerti fungsi dari setiap syntax tersebut.

  4. C-Language Playlist
    Playlist tersebut berisi pembelajaran C-Language dari basics. Playlist yang dibuat oleh Neso Academy ini, menurut saya cukup lengkap. Kita bisa mencari apa yang ingin kita pelajari dari C-Language Programming.

  5. Pointers in C / C++
    Video pada link di atas menjelaskan mengenai pointer dalam C-Language. Menurut saya penjelasan pada video tersebut mudah dimengerti karena dilengkapi dengan ilustrasi dan demo kodenya. Adanya timestamp untuk memberitahu konten yang ada di dalam video, membuat penonton tidak perlu pusing lagi untuk mencari-cari penjelasan materi yang mereka butuhkan.

  6. A Guide to the Linux “Top” Command
    Website tersebut berisi panduan penggunaan command “top” dengan berbagai kegunaannya. Menurut saya, penjelasan dalam web tersebut cukup lengkap dengan disertai gambar yang memudahkan pemula untuk mempelajarinya.

  7. How to Use the Linux top Command
    Sama seperti Website pada nomor 6, Website di atas berisi panduan penggunaan command “top”. Namun, menurut saya yang membedakan adalah Website ini penjelasannya lebih singkat dan lebih banyak disertai gambar. Sehingga lebih nyaman untuk dibaca dan langsung dipraktekkan.

  8. Virtual Memory
    Link di atas berisi playlist youtube yang menjelaskan tentang virtual memory mulai dari pengenalan. Menurut saya, playlist tersebut sangat bermanfaat untuk ditonton dan dipelajari. Kemudian, durasi tiap videonya juga tidak terlalu panjang, membuat kita tidak bosan menontonnya. Apalagi tiap video tiap materi saling terpisah, membuat kita tidak pusing mencari di menit ke berapa materi yang ingin kita tonton.

  9. Understanding fork() system call for new process creation
    Link di atas merupakan video tentang penjelasan mengenai konsep dari fungsi fork(). Menurut saya, penjelasan pada video tersebut mudah dimengerti karena disertai dengan ilustrasi pemanggilan fungsi fork() itu sendiri.

  10. fork() and exec() System Calls
    Link di atas merupakan video yang menjelaskan fork() juga sama seperti link sebelumnya. Namun yang membedakan, video pada link di atas disertai dengan demo kodenya dan ada penjelasan tambahan mengenai fungsi exec(). Menurut saya, demo pada video ini membantu kita untuk mengetahui implementasi fork() serta mengetahui prosesnya saat dijalankan.

  11. Process IDs in C
    Video pada link di atas memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai getpid() dan getppid(). Dengan disertai demo kode, menurut saya video tersebut sangat membantu untuk memperdalam konsep process ID.

  12. Difference Between Process and Thread
    Video pada link di atas merupakan video dari Udacity yang menjelaskan tentang perbedaan process dan threads. Video tersebut dilengkapi dengan ilustrasi gambar yang memudahkan penonton memahami apa yang sedang dijelaskan. Menurut saya, video ini bagus untuk mengetahui konsep process maupun threads.

  13. Operating System Playlist
    Link di atas merupakan playlist tentang sistem operasi dari Neso Academy. Pada playlist tersebut, ada bermacam-macam video mulai dari penjelasan umum tentang sistem operasi hingga penjelasan materi yang detail. Menurut saya, playlist tersebut sangat membantu dalam perkuliahan sistem operasi.

  14. Deadlock in Operating Sytem
    Video pada link tersebut menjelaskan tentang konsep Deadlock serta kondisi-kondisi Deadlock. Menurut saya, video tersebut mudah diikuti penjelasannya.

  15. How to compile Linux From Scratch 11.0
    Link di atas merupakan playlist youtube yang berisi tutorial atau langkah-langkah dalam meng-compile Linux From Scratch 11.0. Menurut saya, playlist tersebut sangat membantu dalam pengerjaan assignment week 08 ini, karena tutorial yang disampaikan sangat jelas.

  16. What is RAID?
    Link di atas merupakan video mengenai penjelasan tentang RAID. Menurut saya, video tersebut sangat bermanfaat untuk disaksikan karena penjelasannya disertai dengan animasi yang membuat penonton lebih mudah memahami penjelasannya.

  17. RAID (Video lain)
    Sama seperti sebelumnya, video pada link di atas menjelaskan tentang RAID. Hanya saja, video ini menjelaskan mulai dari RAID 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, sampai 10.